ImageAyo Bangun 1000 Sumur Air Di Pelosok Nusantara...
Image

Ayo Bangun 1000 Sumur Air Di Pelosok Nusantara

Image
Depok, Jawa Barat
Rp 0 terkumpul dari Rp 500.000.000
0 Donasi 3 bulan, 12 hari lagi

Penggalang Dana

Image

Mengapa Program ini Ada?

Menurut laporan Bappenas, ketersediaan air di sebagian besar wilayah Pulau Jawa dan Bali saat ini sudah tergolong langka hingga kritis. Dikutip dari BBC.com, banyak daerah mulai dilanda kekeringan, musim kemarau yang diprediksi akan lebih kering dari biasanya karena dampak El Nino. Warga di Kabupaten Bogor, Jawa Barat dan Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat kesulitan mendapatkan air bersih setelah mengalami penurunan curah hujan yang signifikan.
 

Apa yang Kami Lakukan?

Gerak Aksi Kemanusiaan menggulirkan program bantuan pengadaan air bersih, sumur air bor untuk daerah-daerah yang tertimpa krisis air bersih di berbagai Pelosok Nusantara.

Air sangatlah penting fungsinya bagi kehidupan, hampir 80% aktifitas manusia membutuhkan air. Namun apa jadinya bila fungsi tersebut tak berjalan dengan baik, seperti yang dirasakan saudara-saudara kita di berbagai daerah di Indonesia yang sulit mendapatkan akses air bersih. Walaupun ada warga mesti membeli dengan harga yang mahal.

Hadits Rasulullah SAW

Dari Sa’id bin Al-Musayyib, dari Sa’ad bin ‘Ubadah, ia berkata, “Wahai Rasulullah, sungguh ibuku telah meninggal dunia, apakah boleh aku bersedekah atas namanya?” Jawab Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, “Iya, boleh.” Sa’ad bertanya lagi, “Lalu sedekah apa yang paling afdal?” Jawab Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, “Memberi minum air.” (HR. An-Nasai)

Keutamaan sedekah sumur

Dari Sa’ad bin ‘Ubadah radhiyallahu ‘anhu, ia berkata, “Wahai Rasulullah, bahwasanya Ummu Sa’ad (ibundaku) meninggal dunia. Sedekah apakah yang afdal untuknya?” Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam menjawab, “Sedekah air.” Lantas Sa’ad pun menggali sumur untuk ibunya, lalu ia mengatakan, “Ini sumur untuk Ummu Sa’ad (ibundaku).” (HR. Abu Daud, no. 1681. Al-Hafizh Abu Thahir mengatakan bahwa sanad hadits ini dhaif. Syaikh Al-Albani mengatakan bahwa hadits ini hasan).

Sedekah air mendapatkan rahiqul makhtum

Dari Abu Sa’id Al-Khudri radhiyallahu ‘anhu, ia berkata, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallambersabda, “Muslim mana saja yang memberi pakaian orang Islam lain yang tidak memiliki pakaian, niscaya Allah akan memberinya pakaian dari hijaunya surga. Muslim mana saja yang memberi makan orang Islam yang kelaparan, niscaya Allah akan memberinya makanan dari buah-buahan di surga. Lalu muslim mana saja yang memberi minum orang yang kehausan, niscaya Allah akan memberinya minuman Ar-Rahiq Al-Makhtum (khamr yang dilak).” (HR. Abu Daud)

Ayo Berkolaborasi Bersama Kami

Gerak Indonesia mengajak masyarakat Indonesia untuk bergotong-royong membantu pengadaan sumur air bersih, dengan cara:

  • Klik tombol “DONASI SEKARANG”
  • Isi nominal donasi yang ingin diberikan
  • Pilih metode pembayaran QRIS/GoPay/Shopeepay/Virtual Account/OVO/LinkAja/kartu kredit dan Minimaket
  • Ikuti instruksi untuk menyelesaikan pembayaran

Platform ini dikelola oleh Yayasan Gerak Indonesia Sejahtera yang berkantor pusat di Depok, Jawa Barat. Dengan legalitas resmi Akte Notaris No. 09, tanggal 04 Maret 2024, dan Keputusan Menkumham RI No. AHU-0003633.AH.01.04.Tahun 2024.

Sesuai dengan Peraturan yang ada, maka Gerak.or.id sejak awal secara terbuka menyatakan hanya akan menggunakan biaya operasional sebesar 5-10 persen dari Donasi yang diamanahkan melalui kami.

  • July, 9 2024

    Campaign is published

Belum ada donasi untuk penggalangan dana ini

Fundraiser

Belum ada Fundraiser

Mari jadi Fundraiser dan berikan manfaat bagi program ini.

Doa-doa orang baik

Menanti doa-doa orang baik

Bagikan melalui:
✕ Close